oleh

Mahasiswa KKN-T Inovasi IPB Tahun 2024 Laksanakan Lokakarya 1 di Kelurahan Jatipurno Kabupaten Wonogiri

WONOGIRI, KAPERNEWS.COM –  Tim KKN-T Inovasi Mahasiswa IPB University yang beranggotakan 8 mahasiswa di bawah bimbingan Krishandini, SS., M.Pd. menyelenggarakan Lokakarya 1 di Aula Kantor Kelurahan Jatipurno, Selasa, 2 Juli 2024.

Lokakarya 1 ini menandakan dimulainya pelaksanaan KKN-T Inovasi Tahun 2024 di Kelurahan Jatipurno, Kecamatan Jatipurno, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Kepala Kelurahan beserta jajarannya, Kepala Sekolah SD Negeri 2 Jatipurno, Ketua KSM (Kelompok Swadaya Masyarakat), FORKOMPINCAM, dan sebagian masyarakat Kelurahan Jatipurno.

Tujuan utama dari dilaksanakannya kegiatan Lokakarya 1 ini adalah untuk memperkenalkan program-program yang akan dilaksanakan kepada masyarakat Kelurahan Jatipurno, mendapatkan masukan dan saran dari berbagai pihak terkait serta membangun sinergi dan kolaborasi antara Tim KKN-T Inovasi dengan masyarakat Kelurahan Jatipurno.

Program Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Inovasi IPB hadir sebagai wadah bagi mahasiswa untuk menerapkan ilmu pengetahuan secara komprehensif dan terstruktur selama masa studi. Melalui program ini, mahasiswa didorong tidak hanya memahami teori dan konsep, tetapi juga mampu mengimplementasikannya secara langsung dalam bentuk program-program inovatif dan solutif yang menjawab berbagai permasalahan nyata yang dihadapi masyarakat di lokasi KKN.

 

Tahun ini, KKN-T Inovasi IPB mengangkat tema “Pengembangan Berkelanjutan Masyarakat Agromaritim untuk mencapai Socio-Resilience”. Tema ini mencerminkan fokus program KKN-T untuk meningkatkan kapasitas sumber daya masyarakat agro maritim di Indonesia. Melalui berbagai program yang dilaksanakan, diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan potensi agro maritim yang ada dengan lebih optimal, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan sosial ekonominya.

KKN-T IPB merupakan wujud nyata komitmen IPB dalam menjalankan salah satu pilar Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pengabdian kepada masyarakat. Keterlibatan mahasiswa dalam program ini menjadi sarana bagi mereka untuk mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan keahliannya dalam membantu menyelesaikan permasalahan masyarakat secara langsung. Diharapkan, program ini dapat memberikan kontribusi positif dan berkelanjutan bagi kemajuan masyarakat agro maritim di Indonesia.

Acara Lokakarya 1 berlangsung dengan kondusif dan penuh antusiasme. Dimulai dengan sambutan dari Dosen Pembimbing Lapang, Kepala Kelurahan, serta Koordinator Kelurahan. Kemudian, dilanjutkan dengan pemaparan program-program KKN-T Inovasi Tahun 2024 oleh Tim KKN Wonogiri Kab 04.

Program-program tersebut mencakup beberapa aspek penting yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat lokal. Program Kerja yang akan dilaksanakan meliputi; (1) Pengolahan Sampah dalam bentuk Jaring Kompos, (2) Mengajar GEMAS (Generasi Emas), (3) Workshop Pelatihan UMKM berupa Sosialisasi Rancangan Bisnis, Analisis Finansial, dan Pemasaran (Digitalisasi UMKM).

Sesi selanjutnya diisi dengan diskusi dan tanya jawab antara Tim KKN-T Inovasi dengan para peserta. Antusiasme dan keterlibatan aktif seluruh pihak yang hadir menunjukkan komitmen bersama dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan, yaitu peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat Kelurahan Jatipurno melalui berbagai inisiatif dan program yang terencana. Dengan terselenggaranya Lokakarya 1 ini, Tim KKN-T Inovasi IPB University optimis dapat melaksanakan program-program KKN-T Inovasi Tahun 2024 dengan baik dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Kelurahan Jatipurno.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed